Mantapkan Kesiapan Belajar Calon Siswa Baru, SD Al Irsyad Banyuwangi Gelar Observasi



Senin, 3 Juni 2024 bertempat di perpustakaan sekolah SD AL IRSYAD BANYUWANGI melaksanakan observasi calon siswa dan Orangtua siswa baru kelas 1 tahun pelajaran 2024/2025. Kegiatan ini bertujuan untuk menilai kesiapan dan potensi anak sebelum masuk ke lingkungan sekolah. Proses ini melibatkan beberapa aspek yang dinilai, seperti kemampuan kognitif, motorik, bahasa, sosial-emosional, dan pengenalan baca Alquran dari dasar.

Observasi ini tidak hanya bertujuan untuk menilai kesiapan anak tetapi juga untuk memastikan bahwa anak mendapatkan lingkungan belajar yang sesuai dengan kebutuhan mereka, sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan optimal sejak awal. Wawancara kepada calon Orang Tua siswa baru dilakukan oleh tim Panitia PPDB bertujuan untuk mengetahui sejauh mana tingkat kepedulian, kerjasama, komitmen dan kesamaan visi-misi dalam memajukan dan mengembangan potensi anak didik.

Bismillah, Semoga kegiatan ini membawa dampak positif untuk melejitkan kemampuan calon siswa baru di tahun ajaran 2024/2025.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *